Memberantas Penyakit Menular, Dinas Kesehatan Mappi Bagi 56.700 Kelambu Massal

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Mappi mencanangkan pembagian kelambu massal tepat pada tanggal 15 Agustus 2020 saat pembentangan Bendera Merah Putih 75 meter di Dusun Hasto.


Sebanyak 56.700 kelambu akan dibagikan Dinkes Kabupaten Mappi kepada kelompok tidur keluarga disetiap kampung sudah mewakili setiap keluarga dari total penduduk Mappi Kurang lebih berjumlah 120.000.

"Program ini dari Kementrian Kesehatan bekerja sama dengan Global Foundation dalam rangka memberantas penyakit menular," kata Kepala Dinkes Mappi, Dr.Roni Tombokkan.

Selain itu juga, Program Dinas Kesehatan sendiri dalam memberantas penyakit menular TBC, Kepala Dinas menyampaikan penyakit TBC harus di diagnosa secara mikroskopik.

Oleh karena itu, setiap Puskesmas harus mempunyai fasilitas dan analis untuk mendiagnosa penyakit TBC.

Dirumah sakit rujukan telah memilik alat TCM untuk mendiagnosa penyakit TBC dan Covid-19.

Dokter Roni menambahkan, terkait penyakit TBC kembali lagi kepada pola hidup masyarakat dan pola tinggal masyarakat di rumah yang harus sehat.

Bupati Mappi sangat serius akan hal ini dan menjadi prioritas program dalam pembangunan.

Ia berharap, kesehatan itu milik bersama tidak hanya sektor kesehatan tetapi peran serta masyarakat, pemerintah menyiapkan fasilitas kesehatan untuk masyarakat.

Masyarakat diminta untuk merespon ini dengan baik, dengan memperbaiki pola hidup sehat makan makanan yang bergizi, istirahat teratur dan berolahraga akan terhindar dari penyakit.