Temu Tim dan Relawan, Herman Anitu BasikBasik: Semua Bermula Dari Kumbe

Hero ini adalah kepanjangan dari Herman Sularso, kalau dalam Bahasa Inggris di artikan kedalam Bahasa Indonesia yang artinya Pahlawan, sedangkan bagi para Petani diwilayah ini Hero adalah Jargon penyemangat ketika ingin melakukan sesuatu yang berat secara kompak dan bersama-sama, sehingga Hero adalah singkatan yang cukup pendek tapi memiliki arti yang positif dan luas. Demikian ucap Herman Aniutu Basik-Basik saat melakukan kegiatan temu Tim Kerja dan Relawan di Wilayah Kumbe, Salor 3 dan SP9. Minggu (13/9)


Didampingi oleh ketua kualisi Pemenangan Hero Dominikus Ulukyanan, Herman Anitu Basik-Basik melakukan kunjungan ke beberapa posko Tim Kerja dan Relawan di sepanjang Kumbe, Salor 3 dan SP9.

Dalam pertemuan itu Herman Anitu Basik-Basik menceritakan Perjuangan Hero dalam melakukan pendaftaran diri sebagai bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Merauke kepada para Tim dan Relawan yang saat itu terlihat begitu antusias dalam menyimak.

Dalam sambutannya Herman mengatakan bahwa setelah melalui tahapan pendaftaran sebagai Bakal Calon Bupati Merauke hingga ke Jayapura, dirinya akhirnya baru sempat menyempatkan waktu untuk berkunjung ke Tim Kerja dan Relawan di Kumbe, Salor 3 dan SP9 yang dimulai dari Kumbe.

Pesisir kampung Kumbe dijadikannya sebagai tempat awal melakukan kunjungan Tim dan Relawan mengingat baginya Kumbe adalah tempat yang istimewa baginya, dimana ia dilahirkan di Kurik dan dibesarkan di Kumbe, yang merupakan tempat ia dibesarkan dengan penuh belas kasih sayang Orang Tua.

“Keputusan Pribadi saya sebagai Calon Bupati saya akan memulai dari saya punya kampung, kampung Kumbe ini adalah kampung saya, saya dibesarkan disini, saya lahir di Kurik dan saya dibesarkan oleh Orang Tua saya dirumah ini.” Ucap Herman Anitu Basik-Basik

Dalam pertemuan ini Herman Anitu Basik-Basik sedikit menceritakan tentang perjalanan hidupnya yang diawali dari kampung kecil bernama Kumbe, dimana pada tahun 1978 dirinya memulai karier sebagai seorang Polisi hingga pada tahun 2005 dirinya memutuskan untuk pensiun dini dan memulai kehidupan baru sebagai seorang pengusaha didunia konstruksi dan terjun ke Partai Politik sampai pada tahun 2017 dirinya terpilih untuk memimpin DPC Partai Golkar Merauke, hingga hari ini.

“Berawal dari Kumbe saya memulai karier sebagai Anggota Polisi pada tahun 1978 lalu meminta pensiun dini pada tahun 2005 dan memulai kehidupan baru sebagai pengusaha pada bidang kontruksi, dan pada tahun 2017 hingga hari ini saya dipercaya untuk memimpin Partai Golkar.” Ucap Herman yang juga merupakan ketua Gapeksindo ini.

Bagi Herman yang juga merupakan ketua Apindo ini, mencalonkan diri sebagai Bupati Merauke adalah salah satu langkah dan upanya nya untuk dapat melayani, tanpa ada kepentingan politik apapun selain hanya untuk melayani.

“Saya ingin melayani semua yang ada ditanah Anim Ha ini dengan seluruh tenaga dan pikiran saya, dengan sepenuh hati saya. Saya hanya ingin melayani.” Ucapnya