Upacara penutupan Pendidikan Dasar Satuan Pengamanan (Diksar Satpam) Gada Pratama Angkatan VIII Tahun 2021 dilaksanakan di Aula Mako Brimob Merauke dihadiri oleh Kapolres Merauke AKBP Untung Sangaji, para Perwira Polres dan Brimob Merauke serta Perwakilan dari PT. Soney Raya dan berbagai Instansi yang memiliki Satpam. Rabu, (5/5).
- Polres Merauke Gandeng HIPMI Tingkatkan Nilai Produksi Minyak Kelapa Mama-Mama Papua
- Kesbangpol Sambut Hangat Kunjungan Silaturahmi KNPI Boven Digoel
- Pekerjakan Orang Lokal Daerah, Smart Aviation Curi Perhatian di Wilayah Papua Selatan
Baca Juga
Kasubdit Bhabinkamtibmas Dir Binmas Polda Papua, AKBP Rahmad K yang mewakili Kapolda Papua dan Dir Binmas Polda membacakan sambutan sekaligus menutup secara resmi Diksar Satpam Angkatan VIII Tahun 2021 di Kabupaten Merauke.
Melalui keterangannya AKBP Rahmad K mengatakan bahwa Diksar Satpam Angkatan VIII TAhun 2021 ini di ikuti oleh 41 peserta yang terdiri dari 39 peserta laki-laki dan 2 peserta wanita yang berasal dari bermacam Instansi dan semuanya dinyatakan lulus dengan baik.
“Harapan Kami dengan adanya pelatihan Diksar Satpam ini seluruh peserta dapat mengimplementasikan pelatihan ini dilapangan sehingga mereka mampu menjadi satu mitra Polri yang menjadi garda terdepan keamanan, sehingga mereka lebih profesional dan berani melaksanakan tugas, tanggap dan peka akan situasi, nyali mereka semakin berani karena mereka sudah dilatih oleh pasukan khususnya Polri di Mako Brimob Merauke ini.” Demikian AKBP Rahmad K.
- Gubernur Papua Selatan Tegaskan Pengerukan Sungai Maro Harus Berdasarkan Data Akurat
- Selalu Siap ! Lantamal XI Merauke Laksanakan Apel Kesiapsiagaan Satgas Penanggulangan Bencana Alam
- Rudy Tirtayana Sosialisasikan Empat Pilar MPR RI di SMP Negeri 1 Merauke