Menyongsong momentum hari kemerdekaan Indonesia tanggal 17 Agustus yang ke 75 tahun, Anggota DPR Papua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Kusmanto sambangi masyarakat di kampung Rawa Biru, Distrik Sota Kabupaten Merauke, Minggu (9/8).
- KPU Kabupaten Mappi Gelar Sosialisasi dan Bahas Perubahan Penting dalam Peraturan KPU Nomor 10 Tahun 2024 Pasca Putusan MK
- Kembali Terpilih Pada Musda XV KNPI Papua, Ini Pesan AGW
- KPU Kabupaten Mappi Tetapkan Lima Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati untuk Pilkada 2024
Baca Juga
Dalam kegiatan Reses kali ini, anggota DPR Papua yang membidangi anggaran & aset ini, bukan saja datang menyerap aspirasi, namun dirinya juga datang memberikan bantuan kepada masyarakat setempat.
"Saya datang sambangi masyarakat perbatasan ini tidak semata menyerap aspirasi tapi juga berikan bantuan berupa sembako dan lain-lain dan saya serahkan bendera merah putih agar mereka bisa kibarkan diperbatasan RI PNG," jelas Kusmanto.



Dia juga menambahkan, masyarakat dan generasi muda khususnya di perbatasan perlu diberikan nilai-nilai edukasi tentang kebangsaan dan bela negara serta cinta kepada tanah air.
"Itu yang paling penting untuk kita sentuh mereka sebagai sesama anak bangsa yang hidup dibawah langit dan diatas tanah yang sama," demikian Kusmanto, anggota DPR Papua.
- Wacana Tunda Pemilu dan Pandemi, Topik Utama Pertemuan AHY dan Surya Paloh
- Lukas Enembe Kagum Atas Program Beasiswa Dari Pemerintah Rusia Untuk Putra-Putra Asli Papua
- Pemuda Tual, Kewarganegaraan Sang Ayah Disoal, Calon Prajurit TNI Ini Dipecat Seminggu Sebelum Pelantikan