Salah satu anggota Forum Kandidat Merauke Baru (FKMB), Tito Kapisa klaim beri dukungan kepada pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Merauke untuk maju bertarung pada Pilkada bulan Desember 2020 mendatang.
- Survei Terbaru Pilkada Keerom, Elektabilitas Kenius Kogoya-Nursalim Arrozy Kembali Unggul Jauh Dari Petahana
- Memiliki Track Record Tertinggi, Paguyuban Nusantara Respon Positif Paulus Waterpauw Maju Gubernur Papua
- Massa Pendukung Ramaikan KPU Merauke, Hendrik dan Riduwan Menjadi Pasangan Terakhir Yang Mendaftar
Baca Juga
Klaim sepihak ini dinilai mengatasnamakan FKMB, padahal yang bersangkutan seorang diri yang menyampaikan pernyatan dukungan tersebut kepada bakal calon bupati dan wakil bupati, Hendrikus-Edy.
Mendengar ada pernyatan seperti itu, salah satu anggota FKMB, Fransiskus Ciwe membantah pernyatan tersebut yang mengatasnamakan FKMB.
"Pernyatan itu tidak mewakili kami semua yang berada pada forum itu. Itu pernyatan pribadi mengatasnamakan forum yang kita bentuk," tutur Ciwe saat ditanya usai Konferensi Pers terkait pergantian pengurus DPD NasDem yang dinilai tidak memberikan pendidikan politik yang baik ke masyarakat Merauke, Selasa (7/7).
"Jadi tidak pernah dibicarakan dengan kami yang tergabung dalam forum itu. Kita akan panggil dia motivasinya apa sehingga bisa mengeluarkan pernyataan seperti itu. Sangat tidak beretika," tegasnya.
Ciwe juga mengatakan, walaupun forum tersebut tidak memiliki legalitas hukum namun dia menyarankan untuk berbicara atas nama sendiri bukan atas nama forum.
"Kalau mau bicara ya atas nama sendiri bukan atas nama forum yang di dalamnya ada kita, saya pikir klir itu," tutup Ciwe.
- Survei: Sandiaga Sosok Capres Pilihan di Kalangan Perempuan
- Sebanyak 1.300 Personel Polda Kaltim Siapkan Amankan Agenda Kemah Jokowi di IKN Nusantara ini
- Anwar Abbas: Teror di Papua Sudah Benar-benar Mengganggu Ketentraman dan Kenyamanan Bangsa