Boven Digoel - Sebagai bentuk kepedulian pimpinan terhadap anggotanya, Komandan Kodim 1711/BVD Letkol Czi Agustinus Ressa Sala'pa S.T, M.I.P. berikan arahan dan penekanan kepada seluruh personil Makodim dan Koramil Tanah Merah di Aula Patriot Kodim Kampung Mawan Distrik Mandobo Kabupaten Boven Digoel. Senin (28/11).
- Sidang Sinode GGRI-P di Boven Digoel, Bupati Hengki: Pemerintah Akan Dukung Penuh
- Menjawab Keluhan Masyarakat, Pemadaman Kebakaran Lahan dan Hutan Merupakan Tugas BPBD
- Pemprov Papua Selatan Akan Datangkan Telur Ayam Sebelum Hari Raya Natal
Baca Juga
Pada kesempatan tersebut Dandim 1711/BVD mengatakan, sebagai prajurit TNI kalian adalah kebanggaan keluarga dan Negara maka harus dewasa dan bijak dalam bertindak.
"Walaupun kalian ada yang umurnya masih muda tapi harus bersikap dewasa karena kita sudah dibentuk dan digembleng dilembaga pendidikan untuk menjadi pribadi yang berani, bijak dan dewasa, terlebih lagi saat ini rekan-rekan berdinas di Satuan Komando kewilayahan yang notabenenya bersentuhan langsung dengan rakyat. Maka saya tekankan kehadiran kita ditengah-tengah masyarakat haruslah bermanfaat dan bisa mengatasi segala kesulitan mereka, "Ujarnya.
Dandim juga mengajak anggota Kodim untuk berfikir positif dan berbuat yang terbaik bagi Satuan dan negara Indonesia.
"Selama berdinas dimanapun berada, tunjukkanlah yang terbaik dilandasi dengan Loyalitas, disiplin serta bertanggung jawab, jika sikap tersebut sudah tertanam dalam diri kalian masing-masing maka bertugas dimana saja akan selalu bahagia dan tugas pokok tercapai, "Tegasnya.
"Tetaplah semangat dalam menjalankan tugas, jaga kesehatan dan jangan lupa berdo'a serta bersyukur kepada Tuhan yang Maha Esa agar senantiasa diberikan kelancaran dalam melaksanakan tugas, "Tutupnya.
- Pekerjakan Orang Lokal Daerah, Smart Aviation Curi Perhatian di Wilayah Papua Selatan
- Personil Gabungan Amankan Jalannya Ibadah Malam Kudus Natal di Wilkum Boven Digoel
- Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke 78, Lanud J. A Dimara Adakan Berbagai Perlombaan