DARI KAYU LAPUK KE BETON KOKOH: TSE GROUP HADIRKAN HUNIAN LAYAK UNTUK WARGA BOVEN DIGOEL

Merauke, Papua Selatan – Senyum haru menghiasi wajah Sesilius Barue, warga Kampung Getentiri, Distrik Jair, Kabupaten Boven Digoel, saat menerima kunci rumah permanen dari Tunas Sawa Erma (TSE) Group, Sabtu (12/04/2025).


Hunian tersebut menjadi jawaban atas penantian panjangnya akan tempat tinggal yang aman dan layak.

“Saya sangat bersyukur atas bantuan rumah ini. Selama bertahun-tahun, kami tinggal di rumah yang hampir roboh. Sekarang, kami punya tempat tinggal yang aman dan nyaman untuk anak-anak kami,” ungkap Sesilius penuh haru.

Sebelumnya, keluarga Sesilius tinggal di rumah kayu yang rapuh, berdinding lapuk dan atap bocor. Setiap hujan turun, air menggenangi bagian dalam rumah, menjadikan kondisi tempat tinggal tidak hanya tidak nyaman, tetapi juga berisiko bagi kesehatan keluarga. Kini, mereka menempati rumah permanen seluas 70 meter persegi yang terdiri dari ruang tamu, ruang keluarga, dapur, dan dua kamar tidur, sebuah transformasi besar dari tempat tinggal sebelumnya.

Bantuan ini merupakan bagian dari program Corporate Social Contribution (CSC) TSE Group di bidang infrastruktur. Melalui program ini, perusahaan menunjukkan komitmennya dalam mendukung pembangunan berkelanjutan serta peningkatan kualitas hidup masyarakat di sekitar wilayah operasionalnya.

“Kami percaya bahwa perusahaan tidak hanya bertanggung jawab terhadap bisnis, tetapi juga harus berkontribusi bagi lingkungan sekitarnya. Bantuan ini adalah wujud nyata dari nilai-nilai yang kami pegang, yaitu peduli dan berbagi,” ujar Mr. Park Jibae, pimpinan divisi Humas TSE Group, dalam sambutannya saat penyerahan rumah secara simbolis.

Sebagai perusahaan yang bergerak di sektor perkebunan dan pengelolaan kelapa sawit di Papua Selatan, TSE Group konsisten menunjukkan kehadirannya dalam mendukung pengembangan sosial masyarakat. Bantuan hunian ini menjadi salah satu langkah nyata dalam membangun masa depan yang lebih baik bagi masyarakat sekitar.