Sebagai wujud pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi, Dosen beserta mahasiswa Jurusan PGSD, Fakultas FKIP, Universitas Musamus laksanakan pengabdian masyarakat, “ Pelatihan pengembangan pembelajaran inovatif bermuatan karakter lokal,” di SD Inpres Kampung Baru, Merauke Jumat 7 Oktober 2022 lalu
- Satgas Yonif 611/Awang Long Salurkkan Bantuan Tas dan Alat Tulis Untuk Pelajar Papua
- TSE Group Dukung Keberhasilan Hari Pendidikan Nasional di SD YPK Harapan Selil
- Lantamal XI Berangkatkan 17 Casis Prajurit TNI AL
Baca Juga
Kegiatan bertujuan untuk memberikan pelatihan pengembangan pembelajaran inovatif bermuatan karakter lokal terintegrasi TPACK pada guru-guru di SD Inpres Kampung Baru.
Kegiatan diinisasi oleh Salman Alparis Sormin menjelaskan bahwa melalui kegiatan pelatihan ini diharapkan para guru di SD Inpres Kampung Baru mampu merancang pembelajaran inovatif bermuatan karakter lokal yang ada disekitar siswa, serta mampu mengemasnya dengan menarik dan fleksibel sehingga akan meningkatkan motivasi belajar siswa.
Pelatihan di mentori oleh dosen-dosen PGSD Universitas Musamus yang memiliki kepakaran dibidang pendidikan dasar.
Lebih Lanjut Salman menjelaskan TPACK (Technological Pedagogical Content Knowledge) merupakan sebuah kerangka kerja atau framework model pembelajaran baru yang menggabungkan tiga aspek di dalamnya yaitu pedagogi (ilmu mendidik), teknologi (teknik pendidikan) dan konten (isi/kajian/materi pengetahuan dalam pendidikan) TPACK muncul sejalan dengan perkembangan teknologi dalam bidang pendidikan dan pembelajaran.
Sementara itu Ketua Jurusan PGSD Yonarlianto Tembang dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian Jurusan PGSD Universitas Musamus terhadap peningkatan kualitas Pendidikan di Merauke sehingga kegiatan ini terus ditingkatkan secara berkelanjutan.
Kepala SD Inpres Kampung Baru, Karolus Kawut, mengapresiasi kegiatan ini, beliau berharap melalui kegiatan ini akan meningkatkan kompetensi para guru di SD Inpres Kampung Baru.
- Penjabat Bupati Mappi Kirim 10 Anak Asli Mappi ke SMA Lokon Tomohon untuk Program Peningkatan SDM
- Kasat Lantas Polres Boven Digoel Berikan Himbauan Berlalu Lintas di SMKN 1 Rekayasa dan Teknologi
- Peningkatan Kualitas Produk Hukum Kampung Wasur Melalui Pelatihan Gerpamat oleh PDM Merauke