Efalina Gultom yang dikenal dengan panggilan Efa menjadi satu-satunya perempuan yang menyerahkan dokumen persyaratan bakal calon DPD RI ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Papua Pegunungan di Kota Wamena, Senin (8/5).
- Gelar Raker 1 Pekan Ini, KKM Kota Jayapura Siap Bersinergi Bersama Pemerintah Daerah
- Kembali Terpilih Pada Musda XV KNPI Papua, Ini Pesan AGW
- Tolak Rencana Pemekaran Papua Tengah, Mahasiswa Mimika Di Surabaya Beri Pernyataan Sikap
Baca Juga
Efa memohon doa dan dukungan dari masyarakat, khususnya Papua Pegunungan yang terdiri dari 8 kabupaten agar semua dapat berjalan lancar dalam proses Pemilu 2024.
"Semoga saya tidak akan mengecewakan masyarakat untuk memperjuangkan aspirasi daerah Provinsi Papua Pegunungan yang kita cintai ini," kata Efa dalam keterangannya.
"Puji Tuhan, hari ini kami hadir di KPU Propinsi Papua Pegunungan untuk menyampaikan berkas pendaftaran sebagai Calon Legislatif DPD RI Propinsi Papua Pegunungan," kata Efa.
Efa juga menyampaikan apresiasi kepada KPU karena menerapkan sistem informasi pencalonan melalui (SILON). Sehingga semua dapat berjalan lebih mudah dan lancar.
Efa tercatat 3 kali mendapat tugas dari DPP Partai Perjuangan untuk pendampingan Pilkada yaitu 1 kali Pilgub dan 2 kali Pilkada Kota.
"Keberanian saya melangkah mencalonkan diri sebagai Anggota DPD RI karena panggilan hati nurani untuk berjuang bersama. Terutama untuk kaum milenial dan perempuan yang ada Propinsi Papua Pegunungan," demikian Efa.
- Pasangan Kenius Kogoya-Nursalim Ar Rozy Resmi Mendaftar Di KPU Keerom, Jadi Pendaftar Terakhir
- Puan Maharani Lantik Anggota PAW dari Nasdem dan Demokrat
- Ketua KPUD Boven Digoel Imbau Jangan Ada Provokasi dalam Kampanye Terbuka