DPW Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Provinsi Papua membagikan ratusan rice box kepada warga yang terdampak pandemi covid-19 di Distrik Abepura.
- KNPI dan Jasa Raharja Jayapura Berikan Perhatian Kepada Para Veteran di Peringatan Hari Pahlawan
- Peduli, Pemuda Bone Kota Jayapura Gelar Aksi penggalangan Dana Untuk Korban Gempa Sulbar
- Gegerkan warga, Sesosok Mayat pria Ditemukan mengapung di Pantai Weref
Baca Juga
Pembagian makanan siap saji ini diberikan kepada warga yang terdampak pandemi selama selama bulan Agustus dan program ini adalah kali kedua setelah tahap pertama di Minggu lalu selesai.
“Kita mulai sejak tanggal 10 Agustus 2021 kemarin, di sekitaran Kota Jayapura, dan pembagian Ricebox ini adalah kali kedua sejak Minggu lalu menyelesaikan kali pertama” ujar Wakil Ketua DPW PSI Papua Syaifudin Songyanan, Sabtu 21/8-2021.
Syaifudin menjelaskan Program Rice Box Solidaritas Kemerdekaan ini adalah bentuk kepedulian PSI kepada masyarakat dan UMKM yang terdampak akibat pandemi ini.
"Jadi Program rice box PSI ini bekerjasama sama dengan UMKM, dengan cara memesan nasi kotak pada UMKM lalu kita bagi kepada warga yang membutuhkan. Kepada ojek pangkalan, pekerja harian lepas,”ujar Syaifudin.
Kata Syaifudin kondisi saat ini sedang sulit. Warga sangat antusias, karena PSI turut hadir dan berbagi dengan sesama.
“Semangat solidaritas harus selalu kita jaga. solidaritas adalah kunci untuk bangkit dari krisis dan pandemi ini,” ujarnya.
Syaifudin juga menyampaikan kepada warga untuk taat dengan Prokes kesehatan covid. Tentang pentingnya menjaga kesehatan dan menjaga kebersihan lingkungan.
“Kami mengajak kita semua untuk saling peduli dan menjaga solidaritas kebangsaan kita. Agar kita bisa sama-sama bangkit dari krisis dan pandemi ini,” tutup Syaifudin.
- Pelajar Islam Indonesia Papua Selatan Gelar Rangkaian Kegiatan Amaliah di Bulan Ramadhan
- Yonif Raider 755 Yalet Laksanakan Donor Darah Untuk Masyarakat Merauke
- Dalam Rangka Hut Bhayangkara ke-76, Polda Papua Gelar Upacara Tabur Bunga di Laut