Kasat Polairud Polres Merauke AKP Burhanuddin.P beserta anggotanya melaksanakan Kunjungan Kerja di Wanam Distrik Ilwayab Merauke. Jumat,(18/6)
- Apel Bersama ASN di Lingkungan Pemda Boven Digoel Paska Libur Nataru
- Musda ke-IV KNPI Boven Digoel Melahirkan Bernolfus Tingge Sebagai Ketua Terpilih Periode 2022-2025
- Launching IQOS Iluma di Merauke: Hadirkan Inovasi Tembakau Bebas Asap
Baca Juga
Selama dua hari Kasat Polair Bersama 4 anggotanya bertolak menuju Wanam Distrik Ilwayab dengan menggunakan pesawat Susi Air, guna melaksanakan kegiatan di Pospol wanam Merauke dengan rangkaian kegiatan diantaranya mengunjungi Pos AL Ilwayab dan bertemu langsung Dan Pos AL Lettu Hanafi, bertemu dengan beberapa nelayan yang berada di kampung Wogekel Distrik Ilwayab sekaligus memberikan pesan-pesan kamtibmas, mengunjungi Pos Koramil Wogekel dan bertemu dengan Danpos Ramil Wogekel Serka Yulius.
Dikatakan Kasat Polairud bahwa maksud dan tujuan kunjungannya adalah Ingin melihat secara langsung situasi dan kondisi serta kegiatan masyarakat di wilayah hukum Pos Polairud Wanam khususnya di kampung Wogekel Distrik Ilwayab, Melihat secara langsung Mako Pos Polairud Wanam yg telah dilakukan renovasi pergantian atap seng beberapa waktu yg lalu, mengecek barang inventaris Pos Polairud Wanam berupa Alpung C3 dan speedboat beserta mesin tempel serta Senpi organik Pos Polairud Wanam, Mempererat hubungan silaturahmi dan sinergitas antara Polri dengan TNI, khususnya Sat Polairud Polres Merauke dalam hal ini Pos Polairud Wanam dengan personil TNI yang berada di Kampung Wogekel Distrik Ilwayab;
“Lanjut tak pula saya dan anggota Memberikan himbauan kepada masyarakat/nelayan setempat agar Senantiasa mematuhi peraturan dan perundang - undangan yg berlaku dalam melakukan aktivitas di perairan/laut,. Selalu mengutamakan kesehatan dan keselamatan dlm beraktivitas,. Tidak meninggalkan kapal dalam keadaan kosong guna mengantisipasi terjadinya hal - hal yang tidak diinginkan.
“Tak lupa Kasat mengatakan kepada anggota TNI dan warga ada Salam hormat dan ucapan terima kasih Kapolres Merauke AKBP Ir Untung Sangaji, M.Hum atas kekompakan dan sinergitas antara Polri dan unsur TNI selama ini yg telah terjalin dgn baik dan harmonis khususnya di kampung Wogekel Distrik Ilwayab.
“Berharap agar kekompakan dan sinergitas antara Polri dan TNI tetap terjalin dgn baik dan harmonis dalam hal melayani masyarakat dan menangani permasalahan yg terjadi, sehingga sitkamtibmas di wilayah kampung Ilwayab tetap aman dan kondusif.
Warga di Kimaam harus mendukung dan mensukseskan Kegiatan PON XX dan senantiasa mematuhi Protokoler Kesehatan Selalu memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak (physical distancing).
- Koramil Mindiptana dan Satgas Pamtas Y 410/Alugoro Laksanakan Patroli Ke Patok MM 9.0 Boven Digoel
- Kasatker PJN Wilayah II Merauke Tinjau Langsung Kondisi Jalan Kilometer 192 Trans Papua
- KKM Bone dan KKP Bone Kota Jayapura Sukses Rayakan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H Bersama Warga Bone