Rumah Sakit Bantuan (Rumkitban TK IV) Denkesyah Merauke akan melakukan pembangunan Laboraturium Polymerase Chain Reaction (PCR) Portabel Container.
Pembangunan Laboraturium PCR Portabel ini merupakan bantuan langsung dari Kepala Staf Angkatan Darat, Jendral TNI Andika Perkasa atas keberpihakannya kepada masyarakat Kabupaten Merauke.
Rencana pembangunan ini dibahas dalam Vicon yang diikuti oleh Danrem 174/Anim Ti Waninggap Brigjen TNI Bangun Nawako, Kazidam XVII/Cenderawasih Kolonel CZI Arif Novianto dan Dandenkesyah Merauke Letkol CKM Hartanto. Jumat, (29/1)
Berdasarkan hasil survei yang dilakukan oleh Kazidam XVII/Cenderawasih diketahui bahwa masih diperlukannya penambahan tenaga Dokter Spesialis dan penambahan daya listrik dari 46.000 Kwh menjadi 84.000 Kwh.
Laporan hasil survei ini langsung direspon oleh Jendral TNI Andika Perkasa dengan akan melakukan penambahan tenaga Dokter Spesialis dan peningkatan daya listrik guna kelancaran operasional Laboraturium PCR Portabel yang akan membantu Pemerintah dalam penanggulangan penyebaran Covid-19.
- Mimpi Mappi untuk Generasi Emas: Kerja Sama dengan Yayasan Pendidikan Lokon
- Dari MoU Hingga Pengiriman Siswa: Tahapan Kerja Sama Pemkab Mappi dan Yayasan Lokon
- Menggali Makna di Balik Panen Raya Kampung Mur: Sebuah Simbol Ketahanan Pangan di Papua