Atlet sambo Merauke dari sasana bintang NKRI binaan Lantamal XI meraih 1 medali emas dan 1 medali perunggu pada Kejuaraan Indonesia Sambo Series 2 yang digelar di GOR Pajajaran Kota Bandung, Sabtu-Minggu (11-12) Juni 2022, demikian yang disampaikan pelatih Fengky Agus Malonda pada saat diwawancarai reporter Rmol Papua melalui Telepon seluler. Selasa (14/06)
- Masih Terlalu Tangguh, Endang Witarsa Kalah 4-0 dari Camp 82 di Liga RMOL 2022
- Gelar Rakor, KONI Bahas Keikutsertaan DOB PapuaPada PON Aceh-Sumut
- Skor 3-0, Persipura Jayapura Kembali Mengalami Kekalahan Atas Barito Putera
Baca Juga
Sebelumnya pada tanggal 08 Juni 2022 Danlantamal XI telah melepas keberangkatan Tim Atlet Sambo Merauke yang didampingi oleh Ketua Umum Pengkab Sambo Kabupaten Merauke Letkol Marinir Arief Rahman Hakim, M. Tr. Hanla dan pelatih Fengky Agus Malonda.
Dalam kejuaraan sambo tersebut para atlet juga mendapatkan dukungan dari KONI merauke berupa Akomodasi untuk Para Atlet dan pelatih sehingga diharapkan nantinya bisa membanggakan Kabupaten Merauke dalam event Indonesia Sambo Series 2 2022 tersebut.
Pada Event tersebut Maria Yuliana meraih juara pertama (Emas), Agnes Anike Febrianti Emola mendapatkan juara ketiga (Perunggu) sedangkan Alpius Bano dan Hendrikus Kaize masuk 8 besar pada kejuaran Tersebut. Pelatih Atlet Sambo Merauke, Fengky Agus Malonda merasa bangga dan bersyukur karena atlet-atlet binaannya bisa mendapatkan juara pada Event tersebut sehingga pencapaian ini juga bisa menjadi motivasi bagi atlet-atlet lain yang dibinanya agar dapat berprestasi juga pada event-event lainnya.
"Saya sebagai pelatih merasa bangga dan bersyukur karna atlet-atlet yang saya bina bisa menjadi juara di ajang Indonesia Sambo Series 2 di Kota Bandung, ini juga bisa manjadi motivasi bagi atlet-atlet lain yang saya latih agar kedepannya dapat bersaing di tingkat nasional pada event-event yang lain," Ujarnya.
Dirinya juga berharap pencapain ini bisa menjadi motivasi bagi atlet-atlet lain di kabupaten merauke agar dapat berprestasi pada event-event olah raga lainnya di tingkat Kabupaten, Provisi dan sampai tingkat Nasional.
- Lepas Timnas Putri ke Piala Asia 2022, Ketum PSSI Minta Tiru Semangat Tim Garuda di Piala AFF 2020
- Bangga Bisa Ikut Berkontribusi Munculkan Bibit-bibit Muda Sepak Bola Indonesia, Pertamina Bakal Terus Dukung Liga RMOL
- Tak Akan Panggil "Pemain Asing" dalam Laga Ujicoba, Shin Tae-Yong: Kali Ini Kami yang Mengalah