Boven Digoel, Papua Selatan - Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Boven Digoel telah melaksanakan rapat pleno terbuka untuk pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati dalam Pilkada 2024. Acara berlangsung di Aula Kantor KPUD dan dipimpin oleh Ketua KPUD, Adrianus Paulus Kairen Oropka, Senin (23/9/24).
- Merayakan Kearifan Lokal di Festival Budaya Sejuta Rawa Mappi
- Jalin Keakraban, Kopassus Boven Digoel Undang Watawan dan Aparat Keamanan Berdiskusi dan Makan Bersama
- DPP GM KOSGORO Apresiasi Tim Penyidik KPK, Melakukan Pemeriksaan Gubernur Papua di kediamannya, Berjalan Dengan Baik
Baca Juga
Hasil pengundian menunjukkan bahwa pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Athanasius Koknak dan H. Basri Muhammmadiah mendapatkan nomor urut 1. Nomor urut 2 ditempati oleh Paslon Yakob Waremba dan H. Suharto, sementara nomor urut 3 diduduki oleh Petrus Ricolombus Omba dan Marlinus. Paslon Hangki Yaluwo dan Melkior Okaibop memperoleh nomor urut 4.
Rapat pleno dihadiri oleh empat anggota KPUD dan perwakilan dari Bawaslu, Polres, serta pasangan calon dan partai politik. Setelah pengundian, KPUD akan melanjutkan dengan tahapan deklarasi kampanye damai, yang direncanakan berlangsung di Lapangan Kantor Bupati Boven Digoel.
- Perubahan Total Taman Mappi Bangkit: Suasana Segar dan Wi-Fi Gratis
- Cuaca Kota Jayapura Dominan Cerah Berawan Tanpa Hujan, Demikian Keerom
- Tahapan Musda ke - IV DPD KNPI Boven Digoel telah Dibuka, Ini Jadwalnya!