Kepolisian Resort Mappi berpartisipasi mengikuti jalan santai dalam rangka memperingati Hari Olahraga Nasional HAORNAS Ke-39 yang tepat jatuh pada tanggal 9 September setiap Tahun. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Mappi dan Komite Olahraga Nasional Indonesia KONI Kabupaten Mappi. Hadir pada kegiatan itu PJ.Bupati Kabupaten Michael R Gomar.SStp.MSi , Ketua KONI Jaya Ibnu Su'ud, PJ Sekda Kabupaten Mappi Mauritsius Kabagaimu.SIP, Pabung 1707 Merauke di Mappi , Satgas Raider Yonif 600 Modang Danyon Mayor Inf.Hanif Ar Ridho , Forkopimda dilingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Mappi, serta warga masyarakat di Kota Kepi. Jumat pagi (9/8)
- Kunjungan Bapak Pengasuh PSHWTM ke Merauke, Mengesahkan 50 Saudara Baru
- Pertandingan Futsal PON XXI Jakarta vs Sumut Dihentikan Gegara Atap Bocor
- Skor 3-0, Vietnam Unggul Atas Indonesia di Laga Perdana Grub A SEA Games 2021
Baca Juga
Sesuai dengan tema Hari Olahraga Tahun ini yang telah dicanangkan oleh Pemerintah Pusat melalui Kementerian Pemuda Olahraga yaitu "Bersama Cetak Juara" , AKBP Damianus Dedy Susanto saat ditemui wartawan di sela kegiatan tersebut menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini dikatakan Kapolres sesuai tema HAORNAS Tahun ini Bersama cetak juara bentuk dukungan Polres Mappi saat ini dipercaya melaksanakan pembinaan Atlet-Atlet Bola Volley dan bola volley pantai Kabupaten Mappi.
AKBP Damianus Dedy Susanto menyampaikan sudah saatnya Kabupaten Mappi harus memiliki fasilitas olahraga yang memadai seperti kita ketahui bersama banyak Atlet-Atlet yang berpotensi di kabupaten ini dari berbagai bidang olahraga untuk itu fasilitas yang memadai seperti lapangan olahraga dll sangat menunjang bagaimana kita bisa melahirkan talenta-talenta muda Atlet Berprestasi mencetak juara dengan kompetisi pertandingan-pertandingan tingkat daerah dilakukan selain pembinaan mental juga yang lebih penting dilakukan.
AKBP Damianus Dedy Susanto berharap dan mengajak pemerintah daerah bersama forkopimda, tokoh adat, tokoh agama, tokoh pemuda,warga masyarakat bergandengan tangan saling menjaga Situasi Kamtibmas Di Kabupaten Mappi agar tetap aman kondusif setiap warga masyarakat menjadi polisi bagi dirinya sendiri, keluarganya, tetangganya ,dan masyarakatnya. Olahraga merupakan salah satu kegiatan yang dapat mempererat persaudaraan dan menjaga kamtibmas yang kondusif.
Pukul 07.00 WiT gerak Jalan dimulai dari depan Gedung Negara jalan Okhome Kau Distrik Obaa kabupaten Mappi dan selesai di halaman Gedung Olahraga Qhaina Uri. Antusias masyarakat mengikuti kegiatan jalan santai ini sangat banyak setelah jalan santai dilakukan senam bersama dan pembagian doorprize.
Kolaborasi dan komitmen yang kuat antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, swasta dan stakeholder olahraga untuk bersama-sama dalam mencetak juara di bidang olahraga dalam prosesnya sangatlah Panjang. Diawali melalui pembudayaan olahraga, pembinaan sejak usia dini, kompetisi secara berjenjang dan sistematis serta didukung dengan penerapan sport science (ilmu keolahragaan).
- Bangga Bisa Ikut Berkontribusi Munculkan Bibit-bibit Muda Sepak Bola Indonesia, Pertamina Bakal Terus Dukung Liga RMOL
- Jak's Soccer Dipaksa Berbagi Angka oleh EFA 2010
- Tendangan Bebas Revan Antarkan Young Warrior U13 Juarai Liga RMOL 2022,