Sekolah Menengah Pertama (SMP) YPK Merauke yang berdiri pada 26 September 1963 sekarang 2022 memasuki usia ke-59 Tahun.
- Kemenpora Gelar Forum Kepeloporan Pemuda Nasional di Bandung
- Ali Syahbana Secara Resmi Dilantik Sebagai Ketua STIE Yapis Merauke
- Kolaborasi Elok Perusahaan Kelapa Sawit, Bantu Tuntaskan Masalah Pendidikan di Pedalaman Papua
Baca Juga
Di Hari Ulang Tahunya ke-59, SMP YPK Merauke gelar acara Ibadah syukur.
Selain Ibadah syukur, sebelumnya pada tanggal 19-24 September 2022, digelar beberapa rangkaian kegiatan perlombaan, yaitu cerdas cermat mipa, baca puisi, lomba melukis, cerdas cermat Alkitab, pertandingan bola voli dan futsal.
"Dalam jangka waktu satu minggu itu kami menyelenggarakan beberaapa perlombaan dan pertandingan untuk Siswa-siswi SMP YPK Merauke", ujar ketua Panitia HUT SMP YPK Merauke, Ibu Martina Ranggadatu.
Di Hari Ulang Tahun SMP YPK ke-59, Ibu Martina Ranggadatu berharap sekolahnya bisa maju dan bisa lebih baik.
"Setelah mendengar dari beberapa alumni yang menyampaikan pesan dan kesan, ternyata di tahun-tahun yang lalu begitu banyak menghasilkan orang-orang hebat yang bisa menjadi pemimpin di daerah ini bahkan di Nasional, jadi saya berharap di tahun ini kami bisa membangun kembali kejayaan kami SMP YPK bisa lebih baik bukan dulunya yang baik menjadi tidak baik tapi harus ditingkatkan", harap Ibu Martina Rangga datu. (27/9/2022)
Sementara itu Kepala Sekolah SMP YPK Merauke, Markus Tipawael, saat sambutan mengatakan SMP YPK telah membina dan mendidik siswa-siswi dengan pelayanan pendidikan terbaik.
"Semoga diwaktu-waktu yang akan datang Sekolah SMP YPK Merauke dapat melahirkan siswa-siswa berkualitas dan sekolah ini mampu bersaing dengan sekolah-sekolah yang ada di Kabupaten Merauke", kata Markus Tipawel.
- 16 Wartawan Provinsi Papua Selatan Ikuti Uji Kompetensi Wartawan
- PLI Kembali Membuka Pos Belajar Bahasa Inggris Di Kampung Harapan Sentani
- Pimpin Sidang Parade, Danrem 174 Merauke Seleksi Calon Taruna Geratis