Unit Lalu lintas Polsek Abepura tangani kasus kecelakaan yang mengakibatkan pengendara motor RX King DS 4383 Jl bernama Reynold Bastian (38) meninggal dunia usia menabrak mobil yang sedang terparkir di jalan gerilyawan Distrik Abepura. Sabtu (7/8) sore.
- Semakin Tersudutkan, Sebby Sembom Bantah Bukan TPNPB Yang Menganiaya Lima Nakes di Amuma
- Akibat Korsleting Listrik Rumah Warga Hangus Terbakar di Perumahan Permata Indah Abepura
- Kembali, Polisi Temukan Seorang Bayi Tak Berdosa di Pinggir Pantai Pantai Kampung Holtekamp
Baca Juga
Kecelakaan itu bermula saat SPM yamaha RX King DS 4383 JL yang dikendarai Reynold dari arah kamkey tujuan arah lingkaran Abepura dengan kecepatan yang cukup kencang, sesampainya di TKP tepatnya didekat toko rizky mulya kotabaru Distrik Abepura pengendara motor hilang kendali sehingga keluar jalur dan menabrak mobil daihatsu terios yang terparkir di pinggir jalan.
Kasat Lantas Polresta Jayapura Kota AKP Viky Pandu Widhapermana ketika dikonfirmasi siang tadi (8/8) membenarkan kejadian laka lantas tersebut.
"Kecelakaan itu terjadi karena kurang hati-hatinya pengendara motor RX King yang dikendarai oleh Reynold Bastian (38), dimana saat mengendarai kendaraannya dengan kecepatan cukup kencang sehingga tidak dapat mengendalikan laju kendaraanya selanjutkan motor tersebut keluar jalur dan menabrak mobil daihatsu Terios yang sedang terparkir di pinggir jalan, "jelasnya.
Lanjut Kasat Lantas, akibat kecelakaan tersebut pengendara motor meninggal dunia setelah sempat mendapatkan perawatan medis di RS Bhayangkara.
"Dimana pengendara motor mengalami luka robek tangan kanan, patah lengan tangan kanan, lecet paha kanan dan patah paha kaki kanan, " cetusnya.
Ia pun menambahkan, kasus ini dalam penanganan Unit lantas polsek Abepura, dimana pihaknya telah mengamankan kedua barang bukti, meminta beberapa keterangan saksi dan telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
- Terkait Dugaan Bau Busuk Di Semangga 2, Kadis Lingkungan Hidup Merauke Angkat Bicara
- Ruangan Sekolah SD, SMP YPPK ST Xaverius Tanah Merah Boven Digoel Hangus Terbakar
- Geram Dengan OPM, Warga Minta Bantuan APKAM Ciptakan Situasi Aman dan Nyaman